BONE-SULSEL// Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I berlangsung di Desa Tanah Tengnga, Kecamatan Palakka, Kabupaten Bone, Kamis (8/1/2026) sekitar pukul 10.30 Wita. Kegiatan ini dirangkaikan dengan zoom meeting bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, sebagai bentuk dukungan Polri terhadap program ketahanan pangan nasional.
Panen raya tersebut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Bone, Wakapolres Bone, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bone, Dan Unit Intel Kodim 1407/Bone, Wadanki 3 Batalyon C Pelopor, Kadispora Kabupaten Bone, Camat Palakka, Kapolsek Palakka bersama para Kapolsek jajaran zona I, Koordinator BPP Kecamatan Palakka, Kepala Desa Tanah Tengnga, para kelompok tani Desa Tanah Tengnga, serta para operator ketahanan pangan Polres Bone.
Kabag SDM Polres Bone, KOMPOL Arsyad, S.I.P., menjelaskan bahwa kegiatan panen raya jagung serentak ini merupakan wujud nyata sinergi antara Polri, pemerintah daerah, TNI, dan masyarakat dalam mendukung program strategis nasional di bidang ketahanan pangan.
“Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I ini merupakan bagian dari komitmen Polri, khususnya Polres Bone, untuk terus hadir dan berperan aktif dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Melalui pendampingan kepada kelompok tani, kami berharap hasil pertanian semakin meningkat dan kesejahteraan petani dapat terwujud,” ujar KOMPOL Arsyad.
Ia juga menambahkan bahwa keterlibatan berbagai unsur dalam kegiatan ini menunjukkan kuatnya kolaborasi lintas sektor dalam menjaga stabilitas pangan di Kabupaten Bone. Selain itu, kegiatan ini diharapkan mampu memberikan motivasi kepada para petani untuk terus mengoptimalkan lahan pertanian, khususnya komoditas jagung.
“Polres Bone akan terus mendukung program ketahanan pangan melalui peran Bhabinkamtibmas dan operator ketahanan pangan, agar proses tanam hingga panen dapat berjalan aman, lancar, dan memberikan hasil maksimal,” tambahnya.
Kegiatan panen raya berlangsung aman, tertib, dan penuh kebersamaan, sekaligus menjadi momentum memperkuat sinergitas antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam membangun ketahanan pangan yang berkelanjutan di Kabupaten Bone.
Dipublikasikan: Latif Nudju






